Sebuah acara Gala Dinner yang diselenggarakan dengan mengusung tema Humanizing HIV. Besar harapan kami agar melalui acara kebersamaan ini semakin meningkatkan kesadaran serta partisipasi masyarakat pada umumnya serta pihak-pihak yang terlibat khususnya untuk secara aktif memberi kampanye atau penyuluhan yang informatif ke lingkungan sosial tentang bagaimana kita bisa bersama-sama menolong anak-anak penderita HIV sejak lahir.
Begitu banyak dukungan yang diberikan serta dana yang terkumpul akan kami gunakan dengan baik untuk lebih lagi menjadi perpanjangan tangan bagi anak-anak ADHA yang membutuhkan. Terima kasih kepada seluruh panitia acara, sponsor, serta pihak-pihak yang membantu terlaksananya Gala Dinner ini.
- Tempat : Grand Hyatt Hotel Ballroom
- Waktu : Jumat, 10 Maret 2017