Vina Smart Era adalah sebuah yayasan nirlaba yang bergerak dalam bidang HIV/AIDS, berfokus pada anak-anak yang terinfeksi HIV/AIDS sejak lahir. Berlokasi di kecamatan Tambora. Layanan yang diberikan oleh yayasan Vina Smart Era diantaranya, asrama tempat ADHA tinggal, pra sekolah, perbaikan gizi, bimbingan belajar, program pencegahan penularan HIV/AIDS dari ibu ke anak, advokasi & penyuluhan, kelompok remaja, program beasiswa dan lain-lain. Dari antara semua pelayanan terbesar yang bisa diberikan oleh manusia kepada Tuhan Yang Maha Kuasa adalah pendidikan dan pelatihan anak-anak..
PARA PENDIRI
Tentang tokoh pendiri kami
Ropina Tarigan (Vina Tarigan) dan Agus Siswanto adalah pendiri Yayasan Vina Smart Era (VSE), bersama putra dan putri mereka; Era Angkasa, S.H (26) dan Karnengsih, S.I.Kom (23)
Sampai sekarang, mereka masih berbagi cinta dan welas asih yang sama sebagai sebuah keluarga yang bersatu untuk melayani dan merawat anak-anak yang tinggal bersama mereka di rumah.